Cara Mudah Partisi SD Card

cara mudah partisi sd card
Hallo selamat gini hari sobat, Bang Janu mau berbagi cara partisi SD Card nih. Cara ini dilakukan bila sobat ingin nge-root gadget android sobat. Caranya mudah dengan bantuan software Minitool Partition Wizard. Fungsi Partisi SD Card ini, Untuk membuat Drive-drive di Memori Card agar lebih mudah dalam pemisahan antara file System dan File-file lain seperti Musik, Video, dan Foto.

Berikut langkah-langkahnya; 

1. Pertama sobat download dahulu software Minitool Partition Wizard DISINI!!!
2. Extract yang sudah di-download tadi dengan Password "bangjanu"
3. Jalankan softwarenya dan register terlebih dahulu agar bisa masuk. Silahkan sobat baca di dalam folder yang tadi di-download.
4. Setelah beres semuanya, maka akan muncul tampilan seperti dibawah.
5. Kosongkan SD Card Sobat, kemudian colok dengan card reader. Jika SD Card sobat belum rusak, maka akan terbaca menjadi DISK2.


6. Selanjutnya Pilih pada Memori Card lalu KLIK KANAN pilih Create atau Klik tombol Shortchut Create di bagian atas.


7.  Maka  Akan muncul tampilan seperti di bawah ini :


8. Sobat isi dengan setting berikut ;

  • Partition Label, di kosongkan saja
  • Create As, pilih Primary
  • File System, Pilih FAT32
  • Partition Size, Sesuaikan dengan besarnya partisi yang kamu inginkan.


Saran Bang Janu isikan sekitar 80% dari total memori. Misal SD Card sobat adalah 16GB maka sobat memilih sekitar 13GB untuk partisi FAT32 ini. Jika Memori sobat 8GB silahkan pilih sekitar 6GB. Oh ya tulisnya dalan satuan ribuan, 13GB di tulis 13000. lalu Klik OK. 

Untuk partisi yang pertama ini adalah partisi yang nantinya di gunakan untuk menyimpan Utama file-file seperti video, Music, foto,dll.

9. Jika sudah maka akan ada 2 Drive di bagian DISK 2, yang satu 13GB FAT32 yang sudah di partisi dan yang satunya Unallocated.


10. Kemudian kita partisi lagi yang unallocated. Pada bagian partisi ini yang nantinya berguna untuk menyimpan file-file System dari aplikasi yang terinstal. Besarnya memori untuk menempatkan file-file system aplikasi ini tidak terlalu banyak karena bukan file data utama dari aplikasi. Klik Kanan lagi pada disk yang Unallocated, pilih Create. Jika Muncul tulisan Warning klik yes. Kemudian sobat isi dengan settingan seperti ini :
  • Partision Label, masih di kosongkan saja
  • Create As, masih pilih Primary
  • File System, Pilih Ext2
  • Custer Size, Pilih 4kb

11. Klik Apply. Jika semua sudah selesai. Tunggu Prosenya sekitar 2-3 Menit. Selesai!!

Bagi Bang Janu, mempartisi SD Card cukup menjadi 2 bagian saja. Bisa saja lebih dari 2 jika menginginakan adanya Partisi Linux Swap yang berguna untuk menyimpan chace di gadget android sobat. Namun, mempartisi SD Card menjadi 3 bagian beresiko terhadap rusaknya SD Card. Oh, iya langkah diatas hanya untuk gadget android yang sudah dan akan di root, kalau belum di root tidak perlu mempartisi SD Card. 

Cara diatas juga bisa untuk mempartisi hardisk pada pc atau laptop sobat, akan tetapi hati-hatilah karena data-data di pc atau laptop mungkin saja akan terhapus. Bang Janu sering menggunakan software ini ketika baru saja meng-install ulang pc atau laptop untuk menambah partisi hardisk. Kalau sehabis install ulang windows, kan data-data masih kosong, jadi aman untuk di partisi. 

Terima Kasih, Semoga bermanfaat bagi sobat semua. 
Latest
Previous
Next Post »

Berkomentarlah yang baik jangan melakukan spam EmoticonEmoticon